Wajo  

Pj Bupati Wajo Menggeser 4 Camat dan Mutasi 3 Lurah

Pj Bupati Wajo Andi Bataralifu Melantik 4 Camat dan 3 Lurah di Ruang Pola

WAJO SULSEL — Pj Bupati Wajo,Andi Bataralifu diakhir masa jabatannya sebagai penjabat hari ini Jumat,24 Januari 2025 telah menggeser 4 camat ke esolon yang sama yaitu ke Sekdis dan Kabag.

Selain itu ,Pj Bupati juga memutasi 3 lurah dalam pemerintahannya di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo.

Selain menggeser camat dan lurah, Bataralifu juga melantik sejumlah PNS dalam jabatan Administrasi, Pengawas dan Fungsional.

Adapun camat yang diganti adalah Camat Tempe, Supardi dengan jabatan baru sebagai Kabag Administrasi Pembangunan Sekertariat Daerah, Camat Pitumpanua Junisatri, dengan jabatan baru sebagai Sekertaris BPBD, Camat Takkalala Sandi Borahim, dengan jabatan baru sebagai Sekertaris Dispora, Camat Belawa, Andi Nawasir dengan jabatan baru sebagai Sekertaris Dinas PTSP.

Camat yang dilantik adalah, Camat Tempe, Sultan Mangkulle, Camat Belawa, Arifuddin Arman, Camat Pitumpanua, Muhlis, Camat Takkalalla, Darmawan(*)

Editor : Sultan