Usai Dilantik Rektor, Azis Pangeran ‘Bakar’ Semangat Pengurus FKKA UIT

Celebesplusonline.com (Makassar Sulsel) – Jajaran pengurus Forum Komunikasi Keluarga Alumni (FKKA) UIT periode 2021-2025 resmi dilantik oleh Rektor UIT, Dr. Andi Maryam.

Pelantikan dirangkaikan rapat kerja dilaksanakan di Hotel Claro, Jl A.P Pettarani, Minggu (31/1/2021).

Surat keputusan pengurus FKKA UIT ditandatani langsung Rektor UIT yang mengapresiasi terbentuknya wadah organisasi ini sekaligus akan menjadi mitra strategis dari kampus.

Ketua Presidium FKKA UIT, Abd Azis Pangerang usai dilantik memberikan sambutannya dengan ‘membakar’ semangat para pengurus.

“Tidak ada istilah jabatan, saya bukan siapa siapa, tapi kita fokus kerjasama, saling mendukung dan support. Kita tidak boleh kalah dari kampus swasta dan negeri, karena kita menjaga kekompakan untuk nama baik UIT,” tegas Aziz Pangeran.

Ia menambahkan, untuk bersama-sama meraih jalan kesuksesan untuk UIT. Alumni yang punya tangging jawab akademisi, dengan semangat persaudaraan.

Saat ini, fakultas sudah terakreditasi, sehingga misi selanjutnya FKKA UIT bergerak bersinergi mendukung akreditasi tingkat kampus.

Ada 12 poin yang program kerja FKKA UIT di pengurusan kali ini. Diantaranya, pengembangan database berbasis website, dies natalis. FKKA UIT awards, desa binaan, FKKA tanggap bencana, program beasiswa, dan lain-lain.

“Termasuk FKKA tingkat fakultas hingga dan di cabang yang ada di daerah. Pogram beasiswa, melalui csr kami, untuk alumni S1 dan S2,” jelas Aziz.

Sementara Rektor UIT, Dr. Andi Maryam menagaskan, UIT sudah berusia 20 tahun dengan segala tantangan dilalui.

“20 tahun itu umur sudah dewasa. Artinya pemikiran kita juga harus dewasa. Bukan lagi anak anak. Nama baik kita harus dijaga diluar,” jelas Rektor UIT.

Editor : Sultan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Bupati Wajo Resmi Membuka Musrenbang Tingkat Kecamatan

Mon Feb 1 , 2021
Celebesplusonline.com (Wajo Sulsel) — Rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan di Kabupaten Wajo dibuka secara resmi Bupati Wajo, Amran Mahmud di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo, Senin, 1 Februari 2021. Musrenbang Kecamatan bertema “Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat dan Daya Saing Daerah” dipusatkan di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo demi efektifitas […]