Pospam Anabanua Polsek Maniangpajo Polres Wajo Pastikan Lalu Lintas Tetap Lancar Selama Lebaran 2023

Celebesplusonline.com ( Wajo Sulsel ) — Polres Wajo dan Pemerintah Kabupaten Wajo mendirikan Pos Pam Lebaran 2023 di Anabanua Kecamatan Maniangpajo.

Kapolsek Maniangpajo Iptu Ami Suandi,SHmengatakan Pos Pengamanan untuk pelayanan masyarakat pada arus mudik dan balik pada Operasi Lebaran 2023 di Wilayah Hukum Kecamatan Maniangpajo.

“Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab di Pos Pam Lebaran 2023, melibatkan seluruh komponen di Kecamatan Maniangpajo,” katanya, Rabu (19/4/2023).

Ia mengatakan, Pos Pam Lebaran 2023 Anabanua terdapat personel dari Polri, TNI, Dishub, Damkar, Sat Pol PP dan Kesehatan.

“Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab di Pos Pam Lebaran 2023, dalam rangka antisipasi gangguan Kamtibmas dan Kamtibcar lantas bagi para pemudik lebaran tahun 2023”. Jelasnya.

Sampai saat ini “Alhamdulillah situasi tetap aman dan kondusif kemudian Arus lalu lintas masih tetap aman tertib dan lancar”. tutup mantan Kasi Humas Polres Wajo ini.

Editor : Sultan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Kehadiran Pospam dan Posyan Lebaran 2023, Kapolsek Tempe: Berikan Rasa Aman dan Nyaman kepada Masyarakat

Thu Apr 20 , 2023
Celebesplusonline.com ( Wajo Sulsel ) — Kepolisian Sektor Tempe, Kepolisian Resor Wajo tetap siaga di tempat pengamanan (Pospam) dan posko pelayanan (Posyan) selama periode arus mudik dan balik lebaran 2023. Posko ini dibangun Polres Wajo berkerjasama pemerintah Kabupaten Wajo untuk membantu masyarakat dalam kelancaran pelayanan dan pemudik. “Untuk mendukung kelancaran […]