Kapolres Wajo Hadiri Meeting Zoom Pencanangan Pembangunan ZI di Makodim 1406 Wajo

Celebesplusonline.com ( Wajo Sulsel ) — Bertempat di Makodim 1406 Wajo,Kapolres Wajo,AKBP.H.Fatchur Rochman,SH,MH menghadiri meeting zoom pencanangan pembangunan Zona Integritas ( ZI ). Kamis,16/2/2023.

Dalam kegiatan tersebut,Kapolres Fathur didampingi oleh Kasat IK AKP Amdia, SH.

” Betul,kami bersama Kasat IK AKP Amdia,SH telah menghadiri kegiatan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas ( ZI ) wilayah tertib Reformasi Birokrasi Makodim 1406 Wajo pada Kamis,16 February 2023 pukul 13.00 Wita,” ujar Kapolres

Lanjut kata Fathur,kegiatan meeting zoom pencanangan pembangunan ZI wilayah tertib Reformasi Birokrasi tersebut juga dihadiri oleh Bupati Wajo DR. H. Amran Mahmud,dan disambut langsung oleh Dandim 1406 Wajo Letkol Inf. Muhamad Juanda Dinata S,terangnya.

“Dalam kegiatan itu telah dilakukan penandatangan Fakta integritas 3 pilar dalam rangka pencanangan Zona integritas Wilayah tertib Reformasi Birokrasi kodim 1406 Wajo,” tutup mantan Kapolres Maros.

Untuk diketahui,kegiatan berlangsung, situasi berjalan lancar dan aman.

Laporan : Acing Humas

Editor : Sultan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Ketua DPRD Wajo Serap Aspirasi di Desa Jauhpandang

Fri Feb 17 , 2023
Celebesplusonline.com ( Wajo Sulsel ) –Menyerap aspirasi masyarakat,Ketua DPRD Wajo H.Andi Alauddin Palaguna S.Sos, melaksanakan reses diawal tahun 2023 di desa Jauh Pandang, kecamatan Pitumpanua, kabupaten Wajo,Kamis 16/2/2023. Reses Anggota DPRD Kabupaten Wajo Masa Persidangan II Tahun Sidang 2022/2023.Ketua DPRD Wajo H.Andi Alauddin.S.Sos periode 2019-2024 dari Fraksi PAN meliputi dapil […]