SMP Negeri 1 Pitumpanua Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

Celebesplusonline.com ( Wajo Sulsel ) —-Segenap Keluraga Besar,Pembina dan Siswa-Siswi SMP Negeri Pitumpanua melaksanakan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M bertempat Musallah Nur Elmi di lingkungan SMP Negeri Pitumpanua,Selasa 18 Oktober 2022 pukul 09.00 Wita.

Ketua panitia pelaksanaan Maulid Nabi Muhammad SWA SMP 1 Pitumpanua Fitriani S.Ag menjelaskan tema bahwa Meneladani Perjuangan Rasulullah SAW Dalam Membangun Peradaban Yang Berakhlakul Karimah Serta Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah Dalam Kehidupan Bermasyarakat,Berbangsa Dan Bernegara.

Selain itu panitia juga mengumumkan juara lomba adzan dan salawat Nabi Muhammad SAW oleh Siswa-Siswi dan hadiahnya diserahkan langsung oleh Ketua Komite SMP Negeri Pitumpanua Drs H.M.Efendi M.Si dan Kepala Sekolah SMP Negeri Pitumpanua Andi Makkuraga S.Pd.,M.Pd.

Ketua Komite SMP Negeri Pitumpanua Drs H.M.Efendi M.Si dalam sambutannya mengatakan dengan Maulid mari kita mencintai Nabi Muhammad SAW dengan selalu bersalawat kepadanya.

“Barang siapa yang bersalawat kepada Nabi Muhammad SAW satu kali maka mendapat pahala sepuluh kali.Dan juga menjadi obat bagi diri kita,”jelasnya.

Dia juga menengkangkan kepada guru dan pembina serta siswa-siswa SMP Negeri Pitumpanua selalu bersinergi menjaga kekompakan memajukan pendidikan.

Sambutan Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Pitumpanua Andi Makkuraga S.Pd.,M.Pd,setelah dua tahun dilanda pandemi Covid-19 SMP Negeri kembali melaksanakan peringatan Maulid Muhammad SAW,walaupun dalam keterbatasan dana berkat sinergitas semua pihak,guru,siswa siswi dan keluarga besar SMPN 1 Pitumpanua akhirnya pelaksanaan acara Maulid ini terlaksana dengan meriah dan sukses.

“Bahwa manfaat yang bisa kita teladani dari peringatan Maulid ini adalah Nabi Muhammad SAW merupakan Nabi Besar pemimpin agama,pemimpin politik serta pemimpin perang yang berada di garis depan melawan orang kafir.Juga perilaku Nabi Muhammad SAW adalah perlu teladani,”jelasnya

Pada kesempatan tersebut Andi Makkuraga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua Komite,Alumni dan segenap donatur pembangunan Musallah Nur Elmi SMP N Pitumpanua yang telah memberikan bantuan pembangunan Musallah hingga selesai dan akhirnya di tempati hari ini melaksanakan peringatan Maulid.Semoga dengan rampungnya pembagunan Musallah ini dapat di manfaatkan beribadah kepada Allah SWT oleh anak anak kita .

Sementara pembawa hikma Maulid Nabi Muhammad SAW Ust Jalaluddin menyampaikan sejarah kelahiran Nabi di jaman Jahiliyah yang tumbuh besar penuh perjuangan hingga menerima wahyu dari Allah SWT dan Nabi Muhammad menjadi utusan Allah SWT mengangkat peradaban manusia dari lembah kenistaan ke Ukhuwah Islamiyah seperti saat ini.

“Dengan doa dan salawat Nabi Muhammad SAW mari kita tanamkan dalam kehidupan kita,”katanya.

Kita sebagai Siswa-Siswi yang menuntut ilmu,untuk meraih cita-cita kalian teladani akhlak dan perilaku dan perjuangan Nabi Muhammad SAW serta selalu bersalawat kepadanya setiap waktu.Dan juga selalu disiplin,sabar menuntut ilmu untuk membentuk peradaban baru agar kita sukses.

Editor : Sultan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Kapolda Sulsel Datangi RS.Dadi, Jenguk Oknum Polri Yang Coret Dinding Mapolres Luwu

Tue Oct 18 , 2022
Celebesplusonline.com ( Wajo Sulsel ) — Terkait Peristiwa dinding Polres Luwu, Sulawesi Selatan, dicoret-coret oleh seorang oknum polisi jadi sorotan warganet. Polres Luwu langsung mengambil langkah untuk mengamankan oknum Polisi tersebut untuk mengetahui lebih lanjut kondisinya. Polisi memastikan oknum Polisi berinisial Aipda HR menderita gangguan jiwa dan penelusuran rekam jejak, […]