Kadis Pendidikan Wajo,Alamsyah Alumni STPDN yang Telah Banyak Berbuat untuk Wajo, Hari Ini 22 Guru Lolos BCKS

CELEBESPLUSONLINE.COM//WAJO SULSEL – Nama Alamsyah kian dikenal luas di tengah masyarakat Kabupaten Wajo. Alumni Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) ini dinilai telah memberikan kontribusi nyata dalam berbagai aspek pembangunan dan pelayanan publik di daerah tersebut.

Sejumlah program dan kebijakan yang digagas Alamsyah selama menjalankan tugas di birokrasi pemerintahan mendapat apresiasi dari berbagai kalangan. Tak hanya aktif dalam struktur pemerintahan, Alamsyah juga dikenal dekat dengan masyarakat dan responsif terhadap berbagai persoalan di lapangan.

“Pak Alamsyah itu birokrat yang tidak lupa kampung halaman. Banyak usulan warga yang beliau bantu perjuangkan hingga terealisasi,” ujar AB, tokoh masyarakat Wajo, Senin (14/7/2025).

Dengan latar belakang pendidikan kepamongprajaan yang kuat, Alamsyah menunjukkan dedikasi tinggi dalam menata sistem pemerintahan yang efektif dan berpihak pada rakyat. Ia juga menjadi teladan bagi generasi muda Wajo yang ingin terjun ke dunia pemerintahan.

Ke depan, masyarakat berharap agar Alamsyah terus konsisten memperjuangkan kemajuan Kabupaten Wajo, baik dari sisi pelayanan publik, pembangunan infrastruktur, maupun peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Dan pada hari ini, Senin, 14 Juli 2025 , Alamsyah menyampaikan bahwa sejumlah 22 guru di Kabupaten Wajo lolos melanjutkan seleksi mengikuti ujian substansi Bakal Calon Kepala Sekolah ( BCKS )dari 176 guru lulus administrasi yang di selenggarakan oleh balai besar guru dan tenaga kependidikan Propinsi Sulawesi Selatan hari ini,Senin (14/7/2025).

“Dimana seleksi BCKS Tahun 2025 ini di selenggarakan sebagai upaya mempersiapkan pengisian berbagai satuan pendidikan yang saat ini kepala sekolah yang lowong selama ini dan berdasarkan peraturan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI nomor 7 Tahun 2025 tentang pengangkatan guru sebagai Kepala Sekolah, ” tutupnya.

Laporan : M. Zulkahfi