Wajo  

Bupati dan Wakil Bupati Wajo Safari Ramadhan Perdana di Kecamatan Majauleng

WAJO SULSEL – Safari Ramadhan perdana Bupati dan Wakil Bupati Wajo, Andi Rosman dan dr. Baso Rahmanuddin di mulai Desa Botto Tanre, Kecamatan Majauleng, Jumat (14/3).

Kegiatan Safari Ramadhan 1446 H / 2025 M ini dihadiri ratusan masyarakat dari Desa Botto Tanre dan Desa Lamiku Kecamatan Majauleng.

Dalam sambutannya, Bupati Wajo Andi Rosman menyampaikan terima kasih atas doa restu dan dukungan masyarakat sehingga dirinya bersama dr.Baso Rahmanuddin mendapatkan amanah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Wajo periode 2025-2030.

“Semoga kami diberi keselamatan dan kesehatan serta dimudahkan dalam melaksanakan roda pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Wajo untuk lima tahun ke depan,” kata Andi Rosman.

Momen safari Ramadan tersebut juga ditandai dengan dialog dan penyampaian aspirasi warga setempat, khususnya terkait infrastruktur jalan, sekokah dan lampu jalan yang dilaporkan warga.

“Dan ini menjadi kesempatan sekaligus menjadi kesempatan untuk bertatap muka dan menerima aspirasi dari masyarakat” ujar Bupati Wajo.

Safari Ramadan di Desa Botto Tanre ini dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Wajo AD Mayang, Sekretaris Daerah Kab Wajo Armayani, para Kepala Perangkat Daerah, Unsur Forkopimda, Forkopincam, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan warga setempat.

Laporan : Humas Wajo

Editor : Sultan