Celebesplusonline.com ( Makassar Sulsel ) – Tidak terima Suku Makassar dihina dengan perkataan binatang disebuah akun yang diunggah di Media Sosial (Medsos), seorang penggiat Medsos @Azazil
Ketua Umum DPP PATONRO Subhan Dg. Nuntung dan Ketua Umum Kajian Sejarah Sulawesi (KASERAH), Irfan Haris, SH serta puluhan Lembaga Budaya akan mendatangi Polda Sul-Sel pada hari senin, 24/01/2022 guna melaporkan penghinaan tersebut ke Subdit V Ciber Crime Polda Sul-Sel.
Subhan menegaskan, dirinya tidak terima dengan ulah pelaku yang menghina Suku di Sulawesi Selatan
“Saya yakin, banyak yang terhina terkait dengan aksi akun tersebut, karena kata katanya yang viral saat ini” ungkapnya
“Irfan Harris, SH yang juga ketua Umum (Kaserah) kajian sejarah Sulawesi salah satu penggiat Budaya menambahkan, kami akan mendesak pihak Polda Sul-Sel untuk mengusut tuntas pelaku tersebut.
Di tempat Terpisah Salahsatu Wartawan media Kompastimurnews.com Mengungkapkan pada rekan seprofesinya, “Bahwa Tim Cyber Polda Sulsel Harus Menangkap Pelaku Yang Telah menghina suku Sulsel ,”Tegasnya
Dikesempatan itu pula Ketua Umum Bija Mangkasara Andi Idris Karaeng Buang mengatakan ini adalah suatu penghinaan terhadap suku kami sehingga kami meminta kepada Pihak Kepolisian untuk mengusut tuntas persoalan ini agar tidak berkembang lebih jauh lagi
“Suku di Sulawesi Selatan terkhusus, Makassar, Gowa, Takalar dan Maros tentu emosi dengan adanya unggahan akun Facebook ini, kami mohon pihak kepolisian bisa mengamankan pelaku tersebut, pelaku harus minta maaf didepan publik dan di hadapan masyarakat Sulawesi selatan dan tokoh adat Budaya, tokoh pemuda, tokoh Agama”, harapnya
Untuk diketahui viral di akun Facebook milik @Azazil berisikan penghinaan suku dan Pahlawan Nasional sulawesi selatan dengan menyebutkan perkataan binatang”, tutupnya
Laporan : Andi Arfan Idjho
Editor: Sultan