Presiden Republik Indonesia Joko Widodo Perintahkan Panglima TNI dan Kapolri Tumpas Semua Anggota KKB di Indonesia

Celebesplusonline.com (Jakarta) — Pasca tewasnya perwira tinggi TNI-AD, berpangkat Brigadir Jenderal. Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugrah. Perintah tegas datang dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Presiden telah memerintahkan Panglima TNI dan Kapolri menangkap seluruh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua.

Selain itu Presiden juga menegaskan tidak ada tempat bagi KKB di negeri ini.

Presiden, “Saya sudah memerintahkan Panglima TNI dan Kapolri untuk terus mengejar dan menangkap seluruh anggota KKB. Saya tegaskan tidak ada tempat bagi kelompok kriminal bersenjata di Tana Papua maupun di tanah air,” kata Jokowi dilihat di dengar dari siaran youtube Sekertariat Negara. Senin (26/4/2021)

Dengar gugurnya seorang prajurit TNI AD berpangkat jenderal tersebut, Jokowi menyampaikan, Negara berduka atas tewasnya Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugrah.

Diketahui Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugrah gugur saat menjalankan tugasnya berpatroli di daerah Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua Minggu siang kemarin.

Jenderal berbintang satu tersebut tewas setelah di tembakan bagian kepala oleh KKB

Awalnya sekitar pukul 15:50 WITA Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugrah beserta Satgas BIN bersama Satgas TNI-Polri tengah dalam perjalanan menuju Desa Dambet tiba-tiba dihadang kelompok KKB. Saat itu terjadi aksi baku tembak disekitar Gereja di Desa Dambet, Beoga, Puncak, Papua.

Saat aksi tembak menembak tersebut Brigjen TNI I Gusti Putu Danny mengenai tembakan KKB dari bagian belakang kepala tembus hingga depan kepala, dan dinyatakan gugur.

Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugrah direncanakan di makamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, di Jakarta. (Let)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Ketua DPRD Hadiri Peringatan Otonomi Daerah di Anjungan Kantor Bupati Wajo

Tue Apr 27 , 2021
Celebesplusonline.com (Wajo Sulsel) – Ketua DPRD,Pemkab bersama jajaran Forkompimda Kabupaten Wajo mengikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXV Tahun 2021 secara virtual di Anjungan Kantor Bupati Wajo,Senin 26/4/2021. Acara yang bertemakan “Bangun Semangat Kerja dan tingkatkan gotong royong di masa pandemi Covid-19 untuk masyarkat sehat, ekonomi daerah bangkit, dan Indonesia maju” […]