Laka Lantas Kembali Di Jalur Trans Sulawesi, Berikut Nama Korban

Celebesplusonline.com (Wajo Sulsel) — Lagi lagi jalur trans Sulawesi memakan korban, telah terjadi laka lantas tunggal yang mengakibatkan korban meninggal dunia dan luka-luka.

Yang mana TKPnya di jalan poros Palopo-Makassar tepatnya di Longka Kelurahan Ballere Kecamatan Keera, Kabupaten Wajo, Sabtu 16/1/2021 pukul 16.15 wita.

Kasat Lantas Polres Wajo melalui Kanit Laka Iptu Abdul Muhaimin menjelaskan, kendaraan roda empat yang mengalami kecelakaan tunggal Toyota Avanza nopol DT 1219 EA yang dikemudikan oleh Lukman (46) warga kecamatan Asinua, Kabupaten Konawe, Kendari, Sulawesi Tenggara.

“Adapun kronologi kejadiannya,mobil Toyota avanza DT 1219 EA yang dikemudikan Lukman yang bergerak dari arah barat ke timur dengan kecepatan tinggi hendak menyalip mobil didepannya namun tidak jadi dan mobil lari ke kanan kemudian mobil lari kekiri, Sehingga pengemudi tidak bisa mengendalikan kendaraanya,”jelas Abdul Muhaemin mantan Panit I lantas Polsek Urban Pitumpanua,saat dihubungi di TKP, (16/1/2021)

Selanjutnya kata dia,mobil turun di bahu jalan sebelah kiri mengakibatkan ban bagian kiri depan dan belakan pecah,lalu kemudian mobil terguling ke kekanan ke tengah jalan.

“Akibat dari kejadian tersebut mengakibatkan 8 orang penumpang luka luka dan pengemudi sendiri meninggal dunia di TKP,” ungkapnya

Adapun tindakan yang dilakukan anggota Unit laka lantas Polres Wajo di TKP, melakukan olah TKP dan membuat Sket TKP, mencatat saksi, serta membawa korban ke puskesmas Keera, akibat kecelakaan tersebut.

Berikut Data Korban

1. Lelaki Lukman umur 46 tahun pekerjaan Swasta alamat Kecamatan Asinua kabupaten Konawe Kendari MD (meninggal dunia) di TKP (sopir)

2. Perempuan Asriani, umur 35 tahun pekerjaan IRT alamat kendari kecamatan Asinua kabupaten Konawe mengalami luka : robek pada dahi, lecet pada paha kanan

3. Lelaki Alif Hendrawan,umur 19 tahun, pekerjaan swasta,alamat kendari kacamata Asinua kabupaten Konawe
mengalami luka robek pada kepala

4. Perempuan Salsabila,umur 10 tahun, pekerjaan swasta, mengalami luka robek pada dahi

5. Lelaki. Fikri umur 8 tahun, pekerjaan pelajar,alamat kendari
mengalami luka bengkak pada kepala bagian atas

6. Lelaki Hendra,umur 34 tahun, pekerjaan swasta, alamat. Kendari
mengalami luka lecet pada lutut kanan dan kiri

7. Perempuan,Asmawati,umur 32 tahun, pekerjaan IRT alamat Kendari
mengalami luka nyeri pada punggung sampai perut bagian depan

8. Perempuan, Hana umur 50 tahun, pekerjaan IRT alamat. Kendari
mengalami luka lecet betis kiri, lecet paha kanan (Sumber satlantas)

Laporan : Bust

Editor : Sultan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Gegara Tabrakan Mobil Agya, Sagoni Di Rujuk Ke RSUD Bataraguru Belopa

Sun Jan 17 , 2021
Celebesplusonline.com (Wajo Sulsel) — Lagi- lagi laka lantas kembali terjadi di Poros Makassar – Siwa tepatnya di Kelurahan Tobarakka Kecamatan Pitumpanua Kabupaten Wajo pada hari Ahad,17 Januari 2021 pukul 09.20 Wita. Kendaraan yang terlibat pada laka lantas tersebut yaitu 1 (satu) Unit Toyota Agya DD 1061 RD Dengan Sepeda motor […]