Gegara Motor Masuk Lubang, Besse Nidar Akhirnya Meninggal Di RSUD Siwa

Celebesplusonline.com (Wajo Sulsel) — Laka tunggal terjadi di Jalan poros Makassar Palopo tepatnya Kelurahan Bulete Kecamatan Pitumpanua Kabupaten Wajo,depan SMA 6 Wajo sekitar jam 22.15.wita Sabtu malam 27/11/2020

Kasat Lantas Polres Wajo melalui Aiptu Supriadi PANIT I Lantas Sektor Pitumpanua menjelaskan kronologi kejadian kecelakaan tersebut berawal dari sebuah sepeda motor Yamaha X Ride ,Nopol DW 2686 BS, yang dikendarai oleh BESSE NIDAR (20) Pelajar, dari Laukku Desa Paojepe Kecamatan Keera Kabupaten Wajo, motor tersebut bergerak dari arah Selatan ke Utara dengan kecepatan sedang.

“Saat di TKP sepeda motor yang di kenderai korban masuk lubang sehingga tidak dapat menguasai kendaraannya dan jatuh di atas aspal,” kata Supriadi 28/11/2020

Akibat kecelakaan tersebut korban di larikan ke RSUD Siwa untuk mendapatkan pertolongan, jelasnya

“Atas insiden tersebut korban mengalami luka robek di kepala bagian belakang dan patah leher dan di rawat di RSUD Siwa,”ungkapnya

Namun korban tidak dapat tertolong sehingga korban meninggal di RSUD Siwa sekitar 22.35 Wita, tutupnya. (Mtr / Bust)

Editor : Sultan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Resmikan Rumah Tahfids Jannatul Firdaus, Prof Nurdin Abdullah Apresiasi Kepedulian Pengusaha Di Sengkang

Sat Nov 28 , 2020
Celebesplusonline.com (Wajo Sulsel) — Usai melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Soppeng, Gubernur Sul Sel H.Nurdin Abdullah melanjutkan kegiatannya di Sengkang Kabupaten Wajo Sabtu 28 Nopember 2020 Setibanya di Sengkang Nurdin Abdullah disambut oleh Bupati bersama wakil Bupati Wajo Kapolres Wajo serta seluruh pengurus Rumah Tahfids dan sejumlah Santri Jannatul Firdaus […]