Daerah  

Terpilih Pimpin PSSI Luwu Secara Aklamasi, Ahkam Basmin: Saya Jalankan Amanah Dan Majukan Sepak Bola

Celebesplusonline.com (Luwu Sulsel) – Andi Muhammad Ahkam Basmin terpilih secara aklamasi terpilih menjadi Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Luwu, masa bakti 2020–2024. Ahkam Basmin terpilih dalam Kongres Pengurus Askab PSSI Luwu di Hotel Karmila, Rabu (11/11/2020).

Andi Muhammad Ahkam Basmin

“Mari untuk pemimpin Askab PSSI yang terpilih ini kita dukung, untuk membina Persepakbolaan Kabupaten luwu, terutama agar anak-anak terhindar dari bahaya narkoba, potensi anak-anak bangsa dalam mengisi pembangunan melalui olahraga sepak bola,” kata Sekjen PSSI Sulsel Ahmadi Japri.

Bagi pengurus baru, Ahmadi berpesan, buatlah program yang bisa dijalankan, tidak muluk-muluk tetapi mampu mengukir prestasi.

Ia juga berharap kepada pengurus Askab PSSI Luwu dapat mempunyai terobosan dalam menggalang donatur, agar kebutuhan keuangan bisa tercukupi. Karena, keluhan organisasi sejauh ini adalah kekurangan anggaran untuk kegiatan.

Selain itu, diharapkan juga dukungan untuk kepengurusan baru baik pengurus klub sepakbola, KONI maupun instansi terkait, sangat diharapkan untuk memajukan persepakbolaan di daerah setempat lebih baik lagi.

Sementara itu, Ketua Askab PSSI Luwu terpilih Andi Muhammad Ahkam Basmin menyampaikan ucapan terima kasih kepada pengurus dan anggota Askab PSSI yang telah mempercaya dirinya untuk memimpin kepengurusan priode 2020-2024.

Iccang Matto bersama Muhammad Ahkam Basmin

“Tujuan saya hanya satu, yakni ingin memajukan sepak bola Luwu, dan insya Allah saya akan menjalankan amanat ini dengan baik,” kata Ahkam.

Ahkam berharap, dengan dipercaya dirinya untuk memimpin organisasi persepakbolaan mendapat dukungan semua pihak untuk memajukan sepak bola di Luwu.

“Saya tidak bisa berbuat sendiri, tanpa dukungan semua pihak baik pengurus lama, anggota klub maupun instansi terkait. Untuk itu, mohon dukungannya semua,” harap Ahkam.

Sementara itu, Anggota Komite Eksekutif (Exco) Askab PSSI Sulsel, Ahmadi menjelaskan, bahwa kegiatan Kongres Askab PSSI Kapuas yang dilaksanakan di Sekretariat Askab PSSI, sesuai aturan yang berlaku yang diamanatkan oleh Asprov PSSI .

“Kongres yang dilaksanakan tadi mengacu pada aturan FIFA yang harus kita ikuti tata cara pemilihan ketua yang baru. Mulai dari penjaringan ketua selama dua bulan hingga sampai pelaksanaan Kongres,” katanya.

Setelah adanya ketua terpilih, anggota Exco dan pengurus Askab PSSI Luwu akan melakukan rapat kembali menindaklanjuti hasil dari Kongres tersebut, untuk disampaikan kepada KONI kabupaten dan diteruskan ke Asprov PSSI Sulsel untuk disahkan kepengurusannya.

“Dalam dua hingga tiga hari kedepan semua persyaratan selesai, akan kami sampaikan secepatnya,” katanya.

Sementara dalam kongres tersebut, hadir pengurus Asprov PSSI Sul-Sel Anggota Exco, pengurus lama Askab PSSI, pengurus Klub Sepakbola dan undangan lainnya.

Laporan : Muh Asri
Editor: Sultan