Kakan Kemenag Wajo Menghadiri Launching Garda Kagum

Celebesplusonline.com (Makassar Sulsel) – Launching Garda Kagum (Gerakan Pemberdayaan Komunitas Guru Madrasah) digelar di Asrama Haji Sudiang Makassar. Sulawesi Selatan pada Kamis, (24/9/2020)

Peluncuran program ini diikuti langsung oleh Kakan Kemenag Wajo H. Anwar Amin bersama Kepala Kantor Kemenag se Kabupaten Kota lainnya serta diikuti juga secara daring Kasi Penmad, Pokjawas, Satker dan perwakilan Pengurus KKG/KKM/MGMP/KKRA/IGRA di aula Kantor Kemenag Wajo.

Kakanwil Kemenag Sulsel Khaeroni berharap komunitas ini dapat menjadi wadah pembinaan dan pengembangan profesi yang mandiri, fleksibel dan tepat sasaran dengan prinsif tiada hari tanpa belajar.

karena seorang pendidik yang baik adalah orang yang aktif  mengajar dengan tidak berhenti belajar, jelasnya.

Saya berharap kepada seluruh jajaran pendidikan madrasah,termasuk Pengawas madrasah, Kepala Madrasah dan Guru Madrasah, yang tergabung dalam  komunitas POKJAWAS, KKM, MGMP dan KKG untuk  mengawal program Garda Kagum Kementerian Agama, sehingga program ini dapat menjadi gerakan kolektif dan massif pada semua Kabupaten Kota se Sulawesi Selatan.

Kami mengapresiasi kepada seluruh guru dan tenaga kependidikan Madrasah yang terus menerus membangun semangat kerja yang tulus sehingga sekalipun kita ditimpa ujian dan musibah atas wabah covid-19, pembelajaran tetap berjalan sekalipun dalam bentuk daring mari kita semua bekerja keras sesuai dengan tugas kita masing masing. Imbuhnya

Terakhir Khaeroni mengajak seluruh komponen tenaga pendidik berkomitmen menjadikan anak – anak madrasah, yang tidak saja pintar secara kognitif,  tetapi juga berkrakter positif, bangun generasi  yang agamais dan nasionalis  menyatu  dalam  prinsip kebangsaan yang kuat, generasi yang unggul dan berdaya saing.

Sementara itu H. Maskur Kepala Bidang Pendidikan Madrasah melaporkan bahwa tujuan program ini adalah memperkuat pengabdian serta sinergitas antar komunitas Pendidikan Madrasah ( POKJAWAS Madrasah, KKM, MGMP, MGBK dan KKG ) guna menciptakan pendidikan madrasah yang lebih baik yang mengedepankan kompotensi dan profesionalisme melalui kegiatan PKB
(Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan). Jelasnya

Saat mengikuti launching Garda Kagum Kakan Kemenag wajo H. Anwar Amin mengharapkan program Gerakan Pemberdayaan Komunitas Guru Madrasah (Garda Kagum) Kementerian Agama yang baru saja diluncurkan dapat memberdayakan guru madrasah sesuai kebutuhan nyata.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Andi Etti Janji Kawal Anggaran Sutera Di Wajo

Sat Sep 26 , 2020
Celebesplusonline.com (Wajo Sulsel) — Wakil Ketua Komisi B DPRD Sulsel, Andi Nurhidayati Zainuddin menjadi pembicara dalam kegiatan Bimtek Desain dan Pewarnaan Kain Sutera di Hotel Sermani Sengkang Kabupaten Wajo, Sabtu (26/9/2020). Kegiatan yang dihadiri sekitar 20 peserta yang merupakan pengrajin sutera dan merupakan salah satu program pemerintah provinsi Sulawesi Selatan […]