Camat dan KUA Pitumpanua Bersinergi Hadiri Lomba Festival Ramadhan di Kampung Pabbelle

Celebesplusonline.com ( Wajo Sulsel ) – Suasana di bulan suci ramadhan 1443 Hijriah tahun 2022 Masehi di persembahkan berbagai kegiatan lomba keagamaan.

Hal inilah yang di laksanakan pengurus TPA Nurul Hidayah Kampung Pabbelle Kelurahan Bulete menggelar Lomba Festival Ramadhan se- Kecamatan Pitumpanua,Selasa 12/4/2022.

Arriyanti Marzuki,S.Pt.MM selaku Sekertaris Kecamatan mewakili Camat Pitumpanua Kabupaten Wajo mengatakan kegiatan lomba festival ramadhan ini sangat penting adanya,dengan kegiatan kita bisa menciptakan rasa cinta Al- qur’an terhadap anak-anak kita serta bisa melahirkan anak- anak kita menjadi generasi rabbani.

Ariyanti menambahkan lomba festival ramadhan ini berlangsung selama empat hari dan di buka pada hari Selasa 12 – 15 Maret 2022 dengan mengangkat tema ” Mewujudkan Generasi Rabbani Yang Berjiwa Qurani”, imbuhnya.

Selain itu,kegiatan lomba festival ramadhan yang di selenggarakan oleh TPA Nurul Hidayah Kampung Pabbelle di ikuti anak- anak utusan TPA dan Masjid Se- Kecamatan Pitumpanua, Tutupnya.

Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Pitumpanua Kabupaten Wajo, Muhammad Arsad, S.Fil.I memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada panitia atas teraselenggaranya kegiatan lomba festival ramadhan.

Bukan itu saja,Arsad mengapresiasi juga kepada pembina TPA se- Kecamatan Pitumpanua atas antusiasnya mengikuti kegiatan.

“Demi suksesnya kegiatan dibutuhkan dukungan dan kerjasama serta koordinasi dengan pihak terkait dan semoga kegiatan ini bisa memunculkan bibit peserta yg bisa mewakili Kecamatan Pitumpanua. Pada event tingkat Kabupaten Atau bahkan sampai tingkat Nasional”, ungkap mantan Kepala KUA Gilireng.

Panitia pelaksana lomba festival ramadhan antar TPA se- Kecamatan Pitumpanua,Ruswan Kilat, SPdI menguraikan bahwa lomba festival ramadhan yang di selenggarakan kali ini memperebutkan hadiah dari perlombaan yaitu Tadarrus Berantai, Doa Harian, Adzan, Pildacil dan Tilawah.

Saharuddin,SAg mengatakan dalam lomba festival ramadhan,hadiah piala yang di siapkan bagi juara 1,2 ,3 begitu juga uang pembinaan di berikan kepada juara 1,2 dan 3 ujar Sahar.

Kegiatan Lomba Festival Ramadhan ini terlaksana atas kerjasama yang baik antara TPA Nurul Hidayah Kampung Pabbele dan Panitia Masjid Nurul Hidayah Kampung Pabbelle.

Sekedar di ketahui hadiah dan uang pembinaan berasal dari dana swadaya masyarakat Lingkungan Cappa Padang beserta warga setempat Kampung Pabbele Kelurahan Bulete.

Editor : Sultan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *