Celebesplusonline.com ( Wajo Sulsel ) — Diketahui Senkom merupakan mitra Polri dan kelompok masyarakat yang berperan dalam membantu menginformasikan dan membantu pengamanan lingkungan disekitarnya atau di mana saja berada serta memberikan informasi kepada masyarakat tentang pentingnya pengamanan swakarsa di lingkungan masing-masing sebagai wujud Bela Negara.
Hal inilah yang di lakukan Pengurus SENKOM Pitumpanua yang turut berpartisifasi dan berperan dalam memadamkan kebakaran semalam di Desa Tellesang.Sabtu ( 8/7/2023)
Dibawah komando Wiyono di dampingi tim rescue Senkom mitra Polri ,Muhamadong alias Adong kepada media ini membenarkan adanya kegiatan dilakukan bersama anggotanya yaitu membantu warga memadamkan kebakaran akibat kilometer salah satu rumah warga korsleting sehingga api membesar dan menghanguskan 4 rumah rata tanah dan satu rumah terbakar atap dan dapurnya,ungkap Adong
Ia menambahkan ,setelah kami mendapat informasi dari warga, kami langsung mendatangi TKPdan mengajak rekan Senkom untuk membantu warga memadamkan api,sambungnya.
Setelah melihat kondisi korban kebakaran,kami ikut prihatin atas bencana kebakaran ini, kepada korban kebakaran semoga tetap tegar, ikhlas dan tabah,ucapnya.
Sesuai pantauan kami bahwa identitas pemilik rumah Hj Tijah ( 100 ),H.Yusuf ( 70 ), Nani ( 35 ) dan Laoddi ( 75 ) serta satu rumah milik warga atap dan dapur ikut terbakar dan kelimanya masing masing beralamat Desa Tellesang Kecamatan Pitumpanua Kabupaten Wajo.
Editor : Sultan